APEL PAGI RUTAN KELAS IIB SIAK SRI INDRAPURA KA.RUTAN : “PENGALAMAN ADALAH GURU TERBAIK”

 

Siak Sri Indrapura – Pelaksanaan apel pagi merupakan kewajiban bagi setiap pegawai, selain untuk mendengar arahan pimpinan, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap pegawai khususnya Jajaran Rutan Kelas IIB Siak Sri Indrapura. Disamping itu, Apel pagi juga menjadi wahana yang tepat bagi pimpinan untuk mensuport Jajarannya untuk tetap memiliki semangat kerja, loyalitas, integritas, produktivitas, dan moral kerja. Manfaat lainnya yang bisa dirasakan adalah apel pagi juga menjadi sarana evaluasi terhadap kegiatan yang telah berjalan.

 


Bertempat pada lapangan Upacara, Kepala Rutan Kelas IIB Siak Sri Indrapura, Tonggo Butarbutar bertindak sebagai Pembina Apel, Senin (17/04). Menuju hari Raya Idul Fitri tahun 2023, Karutan menyampaikan agar seluruh sarana dan prasarana pendukung layanan segera dipersiapkan. Beliau juga mengatakan agar Jajarannya dapat menelisik dari pengalaman-pengalaman di tahun sebelumnya serta menyesuaikannya di tahun ini.

 


“Mari kita persiapakan layanan kunjungan ditahun ini dengan belajar dari pengalaman di tahun sebelumnya dengan mengikuti aturan dan SOP yang sudah ditetapkan. Namun, tanpa menghilangkan unsur-unsur aturan tersebut kita dapat mengkreasikannya dengan menyesuaikan sesuai kebutuhan dilapangan. Seperti pepatah mengatakan pengalaman adalah guru terbaik. Mari kita belajar dari pengalaman tersebut disajikan dengan fakta dan data yang ada,” sebutnya.

 

Menutup amanatnya, Kepala Rutan Kelas IIB Siak Sri Indrapura mengajak jajarannya untuk bersama mengikuti acara Penyerahan Zakat Fitrah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) kepada Badan Amil Zakat Nasional secara virtual. Apel di tutup dengan menyanyikan Mars Kemenkumham dan doa bersama oleh seluruh peserta.

Post a Comment

Previous Post Next Post